Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Tahun 2023 dan Hari Ulang Tahun Pemerintah Provinsi Bali ke-65 Tahun 2023, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali melaksanakan kegiatan penebaran benih ikan nila sejumlah 100.000 (Seratus Ribu) ekor di Danau Buyan, Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini juga dilaksanakan untuk menjaga keseimbangan populasi ikan predator di Danau Buyan karena seperti yang telah diketahui sebelumnya bahwa ekosistem di Danau Buyan terganggu karena ada spesies ikan predator, yaitu Ikan Zebra (Danio rerio) yang hidup di danau tersebut. Ikan ini banyak ditemukan di Danau Buyan dan ukurannya relatif kecil, hanya berkisar 3-7 centimeter. Ikan zebra ini tidak mengganggu ikan-ikan dewasa, hanya saja mereka memangsa larva ikan endemik danau serta ikan-ikan yang berukuran di bawah 3 centimeter sehingga dampaknya para nelayan yang mengandalkan hidup dari danau, tak lagi dapat hasil tangkapan yang memuaskan.
Idealnya Ikan yang ditebar untuk menyeimbangkan ekosistem Danau Buyan merupakan Ikan Nila (Nile Tilapia). Biasanya benih yang ditebar memiliki panjang di atas 5 centimeter sehingga tidak mudah untuk dimangsa predator. Kegiatan penebaran benih ikan ini sendiri sebenarnya sudah rutin dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah setempat untuk menyeimbangkan ekosistem danau. Karena jika dibiarkan, Ikan Zebra selain merusak ekosistem juga diabaikan oleh nelayan setempat karena tidak memiliki nilai ekonomi dan tidak bisa dikonsumsi. Oleh karena itu diharapkan dengan kegiatan penebaran ikan ini agar danau dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, utamanya di bidang perikanan.


Selain kegiatan penebaran Bibit Ikan Nila dalam Rangka HUT Republik Indonesia ke-78 dan HUT Pemerintah Provinsi Bali ke-65 Tahun 2023, diadakan juga acara senam sehat sebelum pelaksanaan kegiatan penebaran bibit ikan nila. Selain untuk bertujuan menyehatkan badan, senam bersama juga menjadi sarana untuk bisa saling bersilaturahmi dan kebersamaan. Dari literatur banyak disebutkan bahwa dengan melakukan olah raga senam secara teratur akan membuat kesehatan dan perkembangan fisik menjadi baik dan seimbang. Orang yang berolahraga senam akan berkembang daya tahan ototnya, kelenturannya, kelincahan, kekuatan, koordinasi, serta keseimbangan tubuhnya. Gerakan senam yang dilakukan secara ritmis dan berulang-ulang membuat jantung bekerja menjadi lebih sehat dan terlatih. Secara umum, berolahraga dapat membuat metabolisme tubuh menjadi baik dan menambah pasokan energi untuk beraktivitas sepanjang hari.

Diharapkan melalui kegiatan penebaran benih ikan nila yang sebearnya sudah rutin dilaksanakan, hanya saja kali ini jumlahnya jauh lebih banyak (seratus ribu ekor benih) dibanding sebelumnya, dapat membantu mejaga ekosistem danau buyan sehingga bisa memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar, terutama yang mata pencahariannya adalah sebagai nelayan yang hidup dari memanfaatkan hasil perikanan di Danau Buyan. Dihimbau juga oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali agar selama predator (ikan zebra) masih ada, penebaran benih memang harus terus dilakukan. Kalau para nelayan ada yang menemukan ikan zebra agar jangan dilepaskan kembali ke Danau untuk membantu mengurangi jumlah ikan predator yang bersifat sebagai hama pada Danau Buyan.