Patroli Pengawasan Kawasan Konservasi Perairan Nusa Penida Bulan Juli

Patroli pengawasan di Kawasan Konservasi Perairan Nusa Penida Bulan Juli dilaksanakan pada tanggal 30 Juli 2021 dengan waktu keberangkatan pukul 08.40 WITA. Kegiatan patroli di awali dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ir. I Nengah Bagus Sugiarta selaku Kepala UPTD Kawasan Konservasi Perairan Bali mewakili Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan. Kegiatan ini dilaksanakan oleh UPTD. Kawasan Konservasi Perairan Bali berkolaborasi dengan Coral Triangle Center (CTC) dan dihadiri oleh Polairud Polres Klungkung (Kasat I Made Susila dan IPTU I Gede Supartha).

Gambar 1. Tim Patroli KKP Nusa Penida Bulan Juli 2021 (Dok: UPTD KKP Bali)

Waktu dan rute pelaksanaan pengawasan mempertimbangkan kondisi cuaca dan kondisi perairan yang bersumber dari BMKG. Rute pengawasan dimulai dari Pelabuhan Sampalan menggunakan boat SD point’ kemudian menuju ke arah utara dan lanjut menuju timur Nusa Penida namun perjalanan terhenti di Perairan Cavendis dikarenakan cuca dan gelombang yang tidak memungkinkan untuk dilanjutkan.

Kegiatan pemanfaatan sumberdaya di Kawasan Konservasi Perairan Nusa Penida Bulan Juli didominasi oleh kegiatan perikanan dengan jumlah armada 3 unit. Hasil tangkapan nelayan sebesar 2 Kg Ikan Tongkol. Pada kegiatan pemanfaatan di KKP Nusa Penida Bulan Juli tidak ditemukan kegiatan yang melanggar aturan. Hasil pengawasan bulan Juli ini kegiatan yang tercatat sangat sedikit dikarenakan wilayah yang terpantau hanya sebagian kecil akibat dari cuaca dan gelombang yang tidak mendukung.(dhy)

Gambar 2. Kegiatan Pemanfaatan Sumberdaya di KKP Nusa Penida Bulan Juli 2021 (Dok: UPTD KKP Bali)
Skip to content